Donosari - Kelas Bumil Desa Donosari

Kelas Bumil Desa Donosari

donosari.desa.id- Kegiatan kelas bumil bulan Desember ini jatuh pada hari ini, Kamis (21-12-2023). Seperti biasanya bertempat di Rumah bapak Kobro Pujiono, Kasi Pemerintahan Desa Donosari sejumlah Ibu-ibu hamil diundang untuk mengikuti kelas bumil.

Kelas ibu hamil adalah kelompok belajar bagi para ibu ataupun calon ibu tentang kesehatan bagi ibu hamil dan bayi yang dikandungnya. Kelas Ibu hamil ini dimaksudkan untuk mengedukasi ibu hamil agar dapat menjalani proses kehamilan dan persalinan dengan baik dan lancar dan ilmu pengetahuan dasar bekal menghadapi  fase awal kehidupan bayi dengan benar. 

Tentu memiliki kehamilan dan persalinan yang lancar adalah dambaan semua ibu. Tapi juga, mengingat kehadiran si kecil bukan hanya dambaan Bunda seorang, Ayah pun diharapkan ikut serta dalam kelas hamil yang diadakan paling sedikit 1 kali pertemuan. 

Selain agar mendapat berbagai materi yang penting, Ayah pun juga jadi paham apa saja cara terbaik untuk menjaga istrinya yang sedang mengandung. Dukungan dari orang terdekat memang sangat penting untuk ibu hamil. Selain suami, ibu kandung atau ibu mertua, saudara perempuan, sahabat, atau calon pengasuh, juga diperkenankan mengikuti kelas ini untuk mendampingi ibu hamil.

Pentingnya bagi Ibu yang sedang mengandung buah hati dalam meningkatkan pengetahuan, merubah sikap dan perilaku ibu pada saat masa-masa kehamilan, perubahan tubuh dan keluhan selama kehamilan, perawatan kehamilan, persalinan, perawatan nifas, KB pasca persalinan, perawatan bayi baru lahir, merupakan materi dalam Kelas Ibu Hamil. 

Tidak perlu khawatir, karena materi disampaikan oleh Bidan Desa yang terkadang juga diisi oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas setempat.


Dipost : 21 Desember 2023 | Dilihat : 214

Share :