Donosari - Vaksinasi covid-19 dosis kedua untuk lansia Donosari

Vaksinasi covid-19 dosis kedua untuk lansia Donosari

donosari.desa.id- Pelaksanaan vaksinasi covid-19 dosis kedua untuk lansia Donosari dilaksanakan hari ini, Kamis(22-07-2021) bertempat di kompleks aula Balai Desa Donosari.

Tim dari Puskesmas Patebon II bersinergi dengan pemerintah Desa Donosari melayani warga yang hari ini melakukan vaksinasi tahap kedua.

Tim diketuai oleh dr. Inayati bersama Siti Komsatun Amd.Kep di bagian screening, Nurul Afifah Amd.Keb bersama Tina Puji rahayu Amd.Keb bagian Vaksinasi yang semua melayani di bagian Meja 1. Sedangkan Meja 2 bagian Pencatatan dan observasi oleh Ahmad Mufiddin dan Nur Kholifah A.mKg.

 


Dipost : 22 Juli 2021 | Dilihat : 484

Share :